Jumat, 26 Maret 2010

Bakso Kepala Sapi


Terletak di daerah Kadipiro Jalan Wates km 3 Jogjakarta. Pertama kali saya datang, kebetulan belum begitu ramai, dengan desain sederhana, bersih dan membuat pengunjung merasa nyaman.

Menu-menu yang ditawarkan serba bakso, mulai dari paket BAKSO HEMAT sampai BAKSO JUARA. Dari harga 5000 rupiah sampai 13.000 rupiah, kita sudah bisa merasakan enaknya dan padatnya bakso kepala sapi ini. Tampilan bakso tidak begitu ramai, terdiri dari bihun sedikit, tahu, dan tambahan bawang goreng dan potongan seledri. Rasa baksonya kuat pada kuah bakso dan padatnya bakso. Semua menyesuaikan pilihan paket yang disediakan.





Untuk minuman sangat beragam, dari yang sederhana, soft drink sampai jus buah, saparila juga ada. Di samping lobi untuk pelayanan disediakan lemari pendingin untuk penyimpanan. Dari harga berkisar 2500 rupiah sampai 5000 rupiah



Bakso kepala sapi ini juga telah memperkuat brand-nya dengan menempelkan info bebas borak, formalin , dan sertifikat halal dari MUI. Bahkan band papan atas seperti kerispatih, sempat berkunjung ke warung bakso ini.


Saya senang dengan pelayanan disana. Saat saya berkunjung, bakso saya tidak berasa asinnya dan dengan segera setelah saya memanggil pelayananya, sang pemilik dengan ramah langsung datang menghampiri, membawa mangkok bakso dan menambah garam pada bakso saya.

Saya jadi tidak bosan, datang ke sana kembali.
Bagaimana dengan Anda?

Siomay Kang Wasno

Warung siomay dan batagor (siomay tapi digoreng) terletak di jalan wates km 3,5 kalibayem yogyakata.







Menu siomay yang terdiri dari siomay, pare (kadang-kadang_, kentang, telor, tahu, yang masing-masing di hargai 1 biji 800 rupiah. jangan heran, harga 800 tetapi dengan ukuran yang besar pula. Yang saya suka dari warung ini, adalah siomaynya karena rasa ikan tenggirinya kerasa banget. Makan 6 biji saya sudah kenyang sekali, apalagi pakai telur wekekekekek. Cara makannya selain diberi tambhan bumbu kacang yang kacangggg bangettt, bs ditambah jeruk pecel ataupun saos dan kecap yang disediakan di sana.


Minuman yang ditawarkan beragam, mulai dari es teh, es jeruk, sampai kopi. untuk jus buah memang tidak ada.

Pelayan2 yang sangat ramah dan dekat dengan kita, membuat saya selalu ketagihan klo lagi pulang kampung ke jogja.